Cara Mengetahui Jasa Artikel Berkualitas Atau Tidak -
Jasa Artikel adalah langkah kedua untuk seorang blogger apabila tidak luang dalam melakukan pengelolaan website. Biasanya karena sulit atau tidak mampu membuat artikel dalam jumlah banyak dan berkualitas, blogger akan mempercayakan penulisan artikel websitenya kepada ahli atau
jasa artikel website.
Jasa artikel itu tidak sembarangan pilih-pilih, apabila Anda memilih jasa artikel yang salah maka bisa saja Anda hanya membuang uang saja untuk memesan jasa artikel.
Pengalaman, Saya dulu pernah memesan jasa artikel lebih tepatnya Saya memesan lebih dari 10 artikel sekaligus. Jasa artikel yang mereka miliki juga ada di halaman pertama, jadi Saya rasa dapat mempercayakan pengetikan artikel website Saya kepada mereka. Akan tetapi setelah Saya menerima hasil kerja mereka, Saya sangat kecewa akan hasil penulisan artikel yang mereka buat. Ternyata lebih baik Saya menulis artikel sendiri karena artikel buatan mereka bahkan malas Saya publish di blog, karena artikelnya terlalu abstrak, gaya penulisan yang kaku, dan juga kalimatnya pasif atau tidak terhubung antara paragraf pertama dan paragraf yang berikutnya.
BACA JUGA
Setelah Saya melalui pengalaman tersebut akhirnya Saya akan mengatakan pada Anda rahasia yaitu cara untuk memilih jasa artikel yang berkualitas, seperti apa jasa artikel yang bermutu, seperti apa jasa artikel yang profesional, dan sebagainya sebagai pendukung Anda untuk mencari jasa artikel yang dapat menjadi langganan Anda.
Cara Mengetahui Jasa Artikel Yang Berkualitas
1. Pesan Artikel Pertama
Sebagai umpan Anda perlu
memesan artikel pertama atau memesan sedikit saja artikel pada jasa artikel yang Anda tuju. Alasannya, karena agar Anda mengetahui lebih dahulu hasil kerja mereka lalu, melihat seperti apa penulisan artikel yang mereka buat.
Alasan lainnya, seorang jasa artikel atau layanan pembuatan artikel website itu akan lebih terpengaruh dengan pembayaran pertama, Jika Kita telah membayar selanjutnya Kita akan tahu seperti apa semangat penulis artikel tersebut.
Apabila hasil kerja pertama saja tidak memuaskan, artinya Kita paham betul bahwa jasa artikel tersebut hanya menginginkan uang saja, tidak memiliki gairah dalam penulisan artikel.
2. Gaya Penulisan
Hal yang paling mencolok dari jasa artikel adalah
gaya penulisan atau bahasa penulisannya. Jika Kita telah mengetahui seperti apa gaya penulisan jasa artikelnya, maka Kita akan tahu apakah artikel enak di baca baik oleh Kita maupun orang lain ataukah bahkan yang menulis artikel tersebut tidak suka tulisannya sendiri HA..HA..HA.. sangat lucu !
3. Penerapan Keyword
Biasanya saat memesan jasa artikel hal yang dapat Kita ajukan adalah
pemilihan keyword artikel dan penempatannya di artikel. Jasa artikel abal-abal biasanya akan salah membidik keyword dan malah jadinya berantakan.
Ketahuilah untuk membidik keyword perlu kepadatan keyword dan keunikan saat menempatkan keyword di setiap kata di dalam artikel. Kepadatan keyword ini disebut density keyword yaitu berapa persen pengulangan keyword baik keyword pendek (short tail) ataupun keyword panjang (long tail).
4. Pembuatan Thumbnail
Tahukah Kamu ? bahwa
peran thumbnail adalah 20 - 30% untuk
seo artikel. Menggunakan thumbnail atau cover gambar artikel sangat penting, google telah menyarankan pembuatan gambar atau media untuk mewakilkan artikel haruslah berkualitas dan sesuai (
dapat mewakilkan artikel).
Saran google sendiri untuk gambar artikel adalah :
- Gambar sesuai dengan topik yang dibahas
- Gambar memiliki kualitas yang bagus, serta format yang di sarankan seperti JPG, JPEG, WEBp, ataupun SVG
- Gambar original, jika mengambil perlu menyematkan sumber gambar
- keyword sebagai nama gambar contoh Anda membuat gambar artikel kemudian memberikannya nama sesuai judul artikel ( INI SALAH ! ), contoh yang benar adalah memberikan nama gambar sesuai dengan ekspresi gambar misalnya gambar orang pakai payung maka nama yang wajib diberikan untuk gambar tersebut adalah ( seorang-pria-menggunakan-payung-berwarna-kuning-saat-hujan ).
- Kemudian hal lain-lain seperti memberikan alt-gambar, judul gambar, dan sumber gambar (jika perlu)
5. Mengerjakan Pesanan Artikel Sesuai Deadline
Jasa artikel profesional adalah jasa artikel yang dapat mengerjakan permintaan artikel sesuai dengan yang diminta oleh pemakai jasa dan di serahkan sesuai dengan waktu yang telah di tentukan.
Apabila Anda menemukan jasa artikel yang pembuatannya saja lama, artinya keahlian mengetik nya masih kurang bahkan mengetik masih menggunakan 2 jari. Patut di ketahui jasa artikel yang profesional itu dapat mengetik cepat terlebih lagi menggunakan 10 jari hingga mengetik ribuan katapun hanya membutuhkan waktu beberapa menit.
6. Menguasai Niche Artikel
Penguasaan niche artikel sangat di perlukan oleh jasa artikel, jika Anda menemui jasa artikel yang ngomongnya mampu mengerjakan artikel yang di minta sedangkan hasilnya buruk seperti artikel terlalu kaku, materi gak nyambung, setiap kata di artikel hanya kebanyakan basa basi.
Itu artinya jasa artikel yang Anda gunakan tidak mampu atau tidak menguasai permintaan yang Anda ajukan, sebaiknya ganti saja.
Sementara itu saja, hal yang perlu Anda ketahui yaitu bagaimana cara mengetahui atau
cara memilih jasa artikel yang berkualitas dan profesional. Tepatlah dalam memilih jasa artikel atau Anda hanya akan MEMBUANG UANG SAJA, Saya mengatakan hal ini berdasarkan pengalaman 10 tahun dalam penulisan artikel website jadi patut Anda pertimbangkan.